Jumat, 29 April 2011

Inilah Istana Buckingham - INGGRIS

Buckingham Palace terletak di 13 Buckingham Palace Rd, Westminster, London SW1W 0, UK. Buckingham Palace merupakan tempat kediaman resmi salah satu orang paling dihormati di dunia, Queen Elizabeth. Di istana megah ini sang ratu kehormatan melakukan kegiatan sehari harinya. Tempat ini juga digunakan untuk penerimaan tamu tamu dan juga dibuka untuk umum. Tapi bukannya dibuka untuk umum kita bisa berlaku seenaknya. Setiap org/keluarga akan diawas oleh satu tentara.



Sejarah:

Bangunan ini sebelumnya dikenal dengan nama Buckingham House sebenarnya adalah sebuah balai kota yang dibangun untuk Duke of Buckingham pada tahun 1703 dan diambil alih oleh George III pada tahun 1761[3] dan dijadikan sebagai rumah pribadi yang dikenal sebagai "The Queen's House". Bangunan ini sudah mengalami pengembangan dari sejak dibangun, secara dasar oleh arsitek John Nash dan Edward Blore, sehingga menghasilkan tiga gedung sayap tambahan dari halaman tengah. Penambahan terakhir dari gedung ini dibuat pada akhir abad ke-19 dan awal dari abad ke-20, termasuk didalamnya bagian depan yang sering kita lihat sekarang dari Buckingham Palace. Bangunan ini juga masih beberapa kali direferensikan sebagai "Buck House".

Penampakan
Interior:

Exterior:

Sketsa:

Paus Bungkuk Navigator Hebat di Lautan

Menurut hasil proyek pengamatan selama 8 tahun, paus bungkuk menggunakan posisi Matahari, medan magnet Bumi, dan bintang sebagai pemandu perjalanan. Paus bungkuk bisa menempuh perjalanan sejauh 16.000 kilometer dan bisa menempuh jalur lurus selama beberapa minggu.



"Padahal mereka harus melalui pusaran air, tapi mereka tetapi bisa berenang lurus," kata ilmuwan lingkungan dari University of Canterbury, Selandia Baru, Travis Horton. "Mereka menggunakan hal lain di luar tubuh mereka," kata Horton yang penelitiannya terbit di Biology Letters pada 20 April.

Paus bungkuk mencari makan selama musim panas di lautan daerah kutub. Saat musim dingin, mereka bermigrasi ke lautan tropis. Saat itu pula mereka kawin dan bereproduksi. Sekali jalan, mereka bisa menempuh jarak 8.000 kilometer, membuat mereka menjadi hewan dengan jarak migrasi terjauh di Bumi.

Untuk penelitian, Travor dan timnya memasangkan alat bertenaga baterai yang memberikan informasi lokasi. Berdasarkan pengamatan, tak peduli arus air, badai, dan penghalang lain, jalur paus bungkuk tidak pernah menyimpang lebih dari 5 derajat salah bermigrasi. Sekitar separuh paus yang diamati, hanya menyimpan 1 derajat bahkan lebih kecil.

"Mengagumkan betapa jalur mereka sangat lurus," kata ahli biologi bahari Alex Zerbini dari National Oceanic and Atmospheric Administration. "Kami penasaran untuk mengetahui cara mereka melakukan hal itu," tambahnya.

Sudah puluhan tahun, ada penelitian mengenai migrasi satwa yang menggunakan magnet Bumi dan pelacakan Matahari. Tapi keduanya biasa dipakai oleh unggas. Paus bungkuk sepertinya tidak hanya mengandalkan kedua metode tersebut. Horton memperkirakan kalau paus bungkuk juga menggunakan posisi bulan atau bintang.

sumber:
http://sains.kompas.com/read/2011/04/28/21540347/Paus.Bungkuk.Navigator.Hebat.di.Lautan

Mau pasang Tato. Mending Pikirkan Lagi!

London, Keputusan untuk membuat tato sebaiknya sudah dipikirkan secara matang, karena bentuk seni masih sangat sulit untuk dihilangkan. Lalu apa yang terjadi jika tato ini sudah menempel bertahun-tahun di tubuh?



Tato merupakan salah satu bentuk seni yang akan menempel seumur hidup di tubuh seseorang. Sebuah studi baru mengungkapkan untuk pertama kalinya bahwa bentuk dari tato ini akan memburuk seiring dengan bertambahnya usia seseorang.

Ian Eames, seorang peneliti mekanika fluida dari University College London telah menciptakan suatu model matematik yang bisa digunakan untuk memprediksi gerakan partikel tinta tato dari waktu ke waktu dan memberikan ide yang lebih baik dalam mendesainnya.

"Tato sangat populer di seluruh dunia, penelitian ini memberikan ide tentang bagaimana gambar yang dipilihnya bisa terlihat baik selama beberapa tahun," ujar Eames, seperti dikutip dari ABC.net.au, Jumat (29/4/2011).

"Jenis kulit, usia, ukuran tato, paparan sinar matahari dan jenis tinta yang digunakan bisa mempengaruhi bagaimana tato menyebar dari waktu ke waktu," ungkap Eames.

Eames menuturkan setelah bertahun-tahun menempel di tubuh maka tato akan:

1. Tinta tato umumnya terbuat dari suspensi partikel yang larut dalam air seperti merkuri, kadmium, timah dan besi yang disuntikkan di bawah kulit untuk membentuk suatu gambar dengan menggunakan jarum. Seiring waktu dan bertambahnya usia, maka partikel dari tinta ini akan menyebar.

2. Detail kecil dari tato akan hilang pertama kali, lalu detail yang lebih tebal mulai terpengaruh.

Meskipun awalnya tato terlihat bagus dan bisa dimengerti maknanya, tapi setelah 15 tahun mungkin gambar yang terlihat akan berbeda dan bisa jadi lebih sulit dimengerti maknanya.

3. Setelah bertahun-tahun warnanya bisa memudar atau muncul garis-garis patahan dari gambar tersebut, serta gambar tato akan terlihat aneh ketika memasuki usia 50-an tahun akibat sudah munculnya kerutan di kulit.

4. Efek samping lain yang bisa muncul dari pembuatan tato adalah adanya risiko infeksi seperti penggunaan jarum yang tidak steril atau kandungan zat-zat berbahaya dari tinta yang dipakai.

sumber:
http://health.detik.com/read/2011/04/29/161652/1628760/763/yang-terjadi-pada-tato-setelah-menempel-di-tubuh-bertahun-tahun?l991101755

Mesin Cuci Ramah Lingkungan

Semakin memburuknya kondisi lingkungan membuat produsen perangkat teknologi dan elektronik konsumer terus berupaya menghadirkan produk yang ramah lingkungan. Inisiatif ‘Go Green’ itu juga diusung oleh Electrolux, produsen peralatan rumah tangga asal Swedia.



Mengetahui posisinya di pasar mesin cuci jenis top load lebih baik dibanding jenis front load dan twin tub, Electrolux melakukan inovasi dengan menghadirkan mesin cuci top load menggunakan teknologi T-Drive.

“Teknologi T-Drive dapat mengurangi kekusutan pakaian dan mencegah pakaian saling melilit pada saat pencucian (anti tangle), kata Haryono Simon, General Manager PT Electrolux Indonesia pada keterangannya, 23 Desember 2010.

Haryono mengklaim, teknologi ini membuat proses pencucian lebih merata sehingga hasil cucian lebih bersih dan tidak meninggalkan sisa-sisa (residu) deterjen. “Dengan teknologi ini, pengguna bisa menghemat air lebih dari 50 persen. Borosnya penggunaan air inilah yang umumnya dikeluhkan oleh konsumen mesin cuci top load pada umumnya,” ucapnya.

Sebagai informasi, mesin cuci jenis front load secara teknis memang memberikan hasil pencucian paling baik dibanding top load dan yang yang paling sederhana, twin tub. Meski demikian, di Indonesia, pangsa pasar paling besar adalah mesin cuci jenis top load dan Electrolux mengklaim telah menguasai 40 persen di antaranya.

“Setiap produk yang hadir dibuat berdasarkan consumer insight,” kata Haryono. “Oleh karena itu, kami berusaha untuk memahami apa yang dibutuhkan konsumen,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, Electrolux juga merilis 3 varian produk mesin cuci top load T-Drive dengan kapasitas 7Kg, 9Kg dan 11Kg. “Sejak diluncurkan April lalu, kami menerima tanggapan yang positif dari masyarakat menyangkut produk ini,” Haryono menyebutkan.

sumber:
http://teknologi.vivanews.com/news/read/195477-mesin-cuci-ramah-lingkungan-hadir-di-pasaran

Mau jual Handphone Lama anda. Jual dsini aja!

Ada berapa banyak ponsel tua atau gadget Anda yang sudah tidak terpakai dan disimpan rapi di dalam laci? Jika dikumpulkan dari seluruh pengguna ponsel di dunia, jumlahnya mungkin bisa mencapai ribuan bahkan ratusan ribu unit.



Kadang-kadang Anda berpikir untuk menjualnya. Tapi, tiba-tiba niat itu urung ketika ponsel tua tersebut mempunyai nilai historis yang terlupakan bagi Anda. Atau, beberapa di antara Anda merasa nilai jual ponsel itu tidak terlalu tinggi, sehingga Anda malas untuk menjualnya.

Sebentar lagi, Anda tidak perlu bimbang dengan nasib si "ponsel tua". Dengan EcoATM, Anda bisa menyulapnya menjadi uang tunai instan, seperti halnya mesin ATM. Secara sederhana, Mesin canggih itu akan "menelan" ponsel tersebut dan "memuntahkannya" dalam bentuk uang tunai.

Ponsel-ponsel yang dikumpulkan kemudian akan didaur ulang lebih lanjut. Ide ini dinilai sangat brilian dan kebetulan cocok untuk penghuni Bumi. Kehadirannya dapat meminimalisir isi sampah elektronik di planet ini secara signifikan.

EcoATM berasal dari San Diego, California-AS. Dia mengklaim sebagai perusahaan pertama dan satu-satunya di dunia yang membuat kios pertukaran ponsel bekas dengan uang tunai untuk tujuan mulia: daur ulang.

Eco ATM telah mendapat suntikan dana investasi dari Constar dan hibah dana dari National Science Foundation untuk mengembangkan teknologi terobosan itu dan menyebarkannya secara luas. Jumlahnya rahasia. Namun, yang pasti perusahaan berencana memproduksi mesin EcoATM secara masif ke seluruh dunia secara bertahap.

Cara kerjanya cukup sederhana. Mesin EcoATM akan menerima ponsel tua dan perangkat elektronik portabel apa pun. Lalu, ia akan secara otomatis mengecek kondisinya dan menawarkan harga yang sesuai. Jika setuju, ponsel tersebut akan didaur ulang dan Anda langsung menerima uang tunai. Jika tidak setuju, Anda bisa membatalkannya.

Bisakah dia mengenali ponsel Anda yang sudah rusak atau lumpuh? Bisa. Sebuah mesin EcoATM dilengkapi dengan perangkat pemindai (scanner). Ketika ingin mendaur ulang ponsel, Anda akan diminta untuk memilih tipe ponsel Anda. Kemudian, mesin akan memberikan kabel data untuk mendiagnosa kondisi ponsel, termasuk untuk memastikan apakah ponsel itu masih bisa bekerja atau tidak.

"Sistem EcoATM dapat bekerja dengan cepat. Ia mampu mengidentifikasi ribuan model ponsel dan perangkat bergerak lain secara akurat. Di layar, Anda akan melihat apa saja kerusakan sistem internal ponsel Anda. Kemudian, dia akan menawarkan harga yang sesuai dengan kondisi," kata CEO EcoATM, Tom Tullie.

"Kami sangat senang teknologi ini telah memperoleh paten pertama. Tidak lupa terima kasih juga kami ucapkan pada National Science Foundation yang telah mendukung kami untuk mengembangkan teknologi ini agar bisa dinikmati lebih luas lagi," tandasnya, seperti dikutip VIVAnews dari TG Daily, Kamis 24 Februari 2011.

Estimasi harga yang ditawarkan berdasarkan nilai pasar sekunder yang terkumpul. Penjual bisa mendapatkannya dalam bentuk uang tunai atau kredit.

Sejauh ini, selama masa ujicoba, EcoATM telah mengumpulkan puluhan ribu perangkat dan telah mengeluarkan kocek hingga ratusan ribu dolar AS. Dikatakan EcoATM, sekitar 50 persen dari ponsel yang dikumpulkan dijual kembali karena kondisinya masih cukup baik, sementara 50 persen lainnya didaur ulang.

sumber:
http://teknologi.vivanews.com/news/read/206344-mesin-ini-mau-membeli-ponsel-bekas

Fitness Center Diubah Jadi Pembangkit Listrik

Adam Boesel, mantan guru sekolah dasar dari Seattle memodifikasi Green Microgym, pusat kebugaran miliknya. Ia berhasil memanfaatkan pengunjung yang berolah raga di sana untuk memasok listrik bagi operasional gedung tersebut.



Memanfaatkan generator, Boesel telah mengubah sepeda statik yang ia sediakan di sana untuk menghasilkan listrik. Sepeda-sepeda tersebut juga ia jual pada mereka yang berminat untuk memiliki.

“Sebagian besar orang dapat menghasilkan listrik antara 50 sampai 150 watt saat sedang berolahraga,” kata Boesel, seperti dikutip dari DailyMail, 29 April 2011. “Listrik yang dihasilkan ini membantuk memasok energi bagi lampu, kipas, pemutar musik, dan TV layar datar di gym,” ucapnya.

Sejak mampu “memproduksi” listrik sendiri, Boesel menyebutkan, rekening listrik yang harus ia bayarkan turun hingga 60 persen. Secara total, pusat kebugarannya juga kini 85 persen lebih efisien dibandingkan pusat kebugaran lain berskala sama. “Salah satu tujuan kami adalah mengedukasi masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan,” ucap Boesel.

Boesel menyebutkan, sejak tahun 2009, pusat kebugarannya menyediakan hingga 36 persen kebutuhan listrik atau 37 ribu kilowatt. Ini setara dengan sekitar 37 ton emisi gas buang atau menghemat sekitar 131 ribu kilometer berkendara, atau menyelamatkan hutan seluas 60 kilometer persegi.

Di Green Microgym seluas sekitar 280 meter persegi, Boesel juga memasang panel surya, lantai ramah lingkungan serta kertas toilet daur ulang.

sumber:

http://teknologi.vivanews.com/news/read/217527-fitness-center-diubah-jadi-pembangkit-listrik

"Ketahuilah Bumi Dan Isinya, Niscaya kau menjadi hamba yang takut akan Tuhannya"
Show all blogs Science (Global Warming) - TOP.ORG TopOfBlogs Dr.5z5 Open Feed Directory Site Meter Blogarama - The Blog Directory Science Blogs Subscribe My Feed

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms